Next Post
google.com, pub-8049382961033595, DIRECT, f08c47fec0942fa0

DPRD Kota Ambon Siap Jadi Percontohan Vaksinasi Untuk Masyarakat

dprd

Ambon,kabarnyata.com- Beredarnya kabar tidak sedap mengenai efek samping Vaksin Virus Corona (Covid-19) yang bisa membuat orang meninggal, membuat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon membantah dengan keras.

Hal ini disampaikan Ketua Komisi I DPRD Kota Ambon, Zeth Pormes kepada media di Kantor DPRD Kota Ambon, Senin (04/01/2021).

“Presiden saja divaksin, kami siap jua. Artinya kita harus menjadi contoh dan teladan di masyarakat. Sehingga ketika ada arahan dari pemerintah daerah dan DPRD juga, saya tidak jadi masalah. Keraguan atau informasi luar ini sifatnya tidak ilmiah. Siapa yang membuktikan secara ilmiah bahwa vaksin ini berbahaya? Tidak ada. Tapi vaksin ini ketika datang, diuji oleh pemerintah Indonesia bahwa apakah vaksin ini mempunyai efek samping atau tidak?,” Pungkasnya.

Ia menyampaikan bahwa, Anggota DPRD Kota Ambon siap menjadi percontohan Vaksinasi kepada masyarakat Kota Ambon dalam bentuk vaksinasi nantinya.

“Ini juga untuk kita semua, untuk kebaikan masyarakat juga, untuk mengindari Covid-19 ini. Vaksin ini hanya untuk mencegah, bukan mengobati, jadi alangkah baiknya mari kita sama-sama mencegah penularan covid-19 dilingkungan kita,” terangnya.

Seperti halnya dikatakan masyarakat bahwa vaksin tersebut berbahaya, bisa mengakibatkan manusia meninggal dunia, karena sudah ada beberapa orang yang meninggal dunia akibat menggunakan vaksin tersebut.

“Covid di Kota Ambon ini semakin banyak, setiap hari ada yang terpapar dan ada yang sembuh. Kita menggunakan masker karena kita takut dengan Covid, kita takut tertular Covid. Sama halnya dengan teman-teman media, menggunakan masker karena takut dengan covid-19,” bebernya.

“Vaksin yang masuk di Maluku sekitar 15 ribuan, dan itu sebagian besar untuk tenaga kesehatan, setelah itu kami siap divaksinasi,” lanjutnya.

Pihaknya meminta agar masyarakat tidak perlu takut dan tidak perlu kuatir ketika di vaksinasi. Jangan terlalu percaya dengan berita yang merugikan diri sendiri dan tidak penanggung jawabnya.

“Ini untuk kebaikan kita semua, jadi tidak perlu takut, dan jangan percaya kepada informasi liar,” tutupnya. *** KN-05

Bagikan :

Kabar Nyata

Related posts

Newsletter

SAID PERINTAH MASOHI

Recent News